Muara Enim –LIVE INFO SUMSEL – Usai meninjau jalan longsor di Desa Kasai, Kecamatan Sungai Rotan tadi Pagi (05/11/2023), H Ahmad Rizali PJ Bupati Muara Enim, dan Hadi Yono Anggota Dprd Kabupaten Muara Enim langsung menginstruksikan unit kerja terkait, antara lain Dinas Pekerjaan Umum & Penataan Ruang (PUPR) dan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Muara Enim untuk segera menginventarisir kerusakan serta dilakukan upaya perbaikan.
Dan masyarakat diminta untuk bersabar. Sementara akan dibuatkan jalan non-permanen, agar lalulintas warga masyarakat tidak terhambat. PJ Bupati juga menghimbau kepada warga untuk selalu waspada karena di musim penghujan saat ini, terutama musibah banjir dan tanah longsor. memang kerap terjadi
Jalan longsor ini akses penghubung antar 5 Desa Di kecamatan Sungai Rotan Longsor terjadi pada pagi hari sekira pukul 09. WIB, Dan Dugaan sementara di sebabkan hujan deras pada (05/11/2023)
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Muara Enim melalui (Pj) Bupati berjanji kepada warga masyarakat sekitar tanah longsor kecamatan sungai rotan khususnya akan segera mungkin menindaklanjuti,
sementara itu Wahudin selaku Kepala Desa Kasai mengatakan saat ini belum ada jalan alternatif untuk akses ke hulu atau ke hilir.
“Belum ada”, jawab Kades Singkat
mengatakan dirinya telah melakukan koordinasi dengan Camat dan pihak pemkab supaya segera mungkin memberikan solusi untuk warga terdampak longsor ujarnya,
“dan hari ini alhamdulilah sudah di survey oleh tim dari kabupaten, dan Pj bupati berikut anggota dprd sudah meninjau langsung ,imbuhnya
di sisi lain Salah satu warga yang setiap hari melintasi Jalan tersebut mengatakan kepada media ini agar kiranya pihak pemerintah dapat segera memberikan solusi demi kelancaran aktifitas warga yang setiap hari menggunakan akses Jalan ini.
“Kami berharap pemerintah Desa, Kecamatan dan Pemerintah Kabupaten dapat segera mencarikan solusi yang terbaik. Minimal ada Jalan darurat yang bisa kami gunakan. Karena jalan ini sangat berbahaya dan berpotensi terus terjadi longsor”, Harap warga yang sempat diwawancarai oleh tim media.
Liputan Salim
Live info sumsel